Bappelitbangda Bolsel gelar Focus Group Discussion Penyusunan Dokumen RPKD 2022-2026

Berita 07/12/2022
Sekda Arvan didampingi Kepala Bappelitbangda Kadek Wijayanto dan Dr Een Walewangko

Sekretaris Daerah M. Arvan Ohy, S.STP, M.AP membuka secara langsung kegiatan Focus Group Discussion (FGD) II Penyusunan dokumen Rencana Penanggulangan Kemiskinan Daerah (RPKD) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan tahun 2022-2026, Rabu 7 Desember 2022.

Dalam sambutannya sekda arvan mengungkapkan bahwa penurunan angka kemiskinan menjadi salah satu prioritas pemerintah daerah dalam RPJMD kabupaten Bolaang Mongondow Selatan 2021-2026
"Dalam proses pelaksanaan program kerja, penurunan kemiskinan menjadi target utama pemerintah daerah, dalam hal ini ditargetkan di tahun terakhir bisa turun di angka 1 digit" ungkap arvan.
"Di bolaang Mongondow Selatan sendiri kurang lebih ada sekitar 1.700an KK yang tergolong dalam daftar kemiskinan ekstrem. Walau dalam keterbatasan tapi pemerintah berupaya untuk mengintervensi dengan tepat sasaran sekalipun hanya dalam bentuk program yang sederhana" tambah sekda.
Sementara itu Dr Een Walewangko yang menjadi narasumber dalam FGD ini mengungkapkan bahwa dalam pengentasan kemiskinan dibagi kedalam beberapa dimensi diantaranya dimensi kesejahteraan, dimensi pendidikan, dimensi kesehatan, dimensi ketenagakerjaan.
"Dalam upaya penurunan kemiskinan yang dibagi kedalam beberapa dimensi dan program yang terpenting adalah pembuatan dan pemanfaatan big data By name by NIK dalam rangka ketepatan sasaran serta kerja kolektif seluruh stakeholder terkait" tutup Een.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Bappelitbangda Kadek Wijayanto, S.H.,M.H, Kabag Kesra serta OPD terkait yang masuk dalam tim penanggulangan kemiskinan daerah.